V-Belt Forklift (Fan Belt Forklift)

V Belt Adalah Alat Apa?

V Belt merupakan suku cadang pada Forklift yang berfungsi untuk menghubungkan 2 buah poros pada mesin agar bisa berputar dan menghasilkan tenaga. Ukuran dari suku cadang ini berbeda-beda sesuai dengan jenisnya. Sedangkan desain dari V Belt seperti sabuk yang tidak mempunyai ujung. Berikut adalah beberapa penjelasan singkat mengenai jenis V Belt pada Forklift yang wajib anda tahu.

 

spare part forklift

FIRMAN ZAINUL MENTARI

Jalan Kupang Segunting 5 no 2 Surabaya

Hp : 0812.3068.9937

WhatsApp0812.3068.9937

Telp / Fax : (031) 5684271

Email : cv.mandiri.perkasa@gmail.com

admin@sparepartforklift.com

CV.Mandiri Perkasa- Spare part forklift

Jenis-Jenis V Belt Pada Forklift

  1. Raw Edge Plain (REP)

Jenis V Belt yang pertama dan paling umum diketahui oleh orang-orang adalah Raw Edge Plain (REP). Bentuk dari jenis V Belt yang satu ini seperti trapesium dengan bagian samping yang miring berfungsi sebagai penarik beban.

  1. Raw Edge Power Flex (RPF)

Selanjutnya ada Raw Edge Power Flex atau RPF yang merupakan versi update dari REP. Hal tersebut dikarenakan RPF menggunakan desain atau model yang sama dengan REP yaitu trapesium, namun pada bagian dalam V Belt ini memiliki semacam gerigi.

Bentuk gerigi tersebut sengaja dibuat untuk memberikan tenaga yang lebih kuat saat menarik. Tidak hanya itu V Belt ini juga dirancang menggunakan bahan yang lentur sehingga bisa dengan mudah ditekuk. Jenis V Belt Raw Edge Power Flex ini lebih sering digunakan oleh mesin Diesel yang memiliki torsi besar atau bisa juga digunakan pada puli yang memiliki diameter kecil.

  1. Rib Ace

Beralih ke V Belt Forklift terakhir yaitu Rib Ace yang memiliki ukuran lebih tipis dibandingkan REP dan RPF namun tenaga yang dihasilkan jauh lebih kuat dari kedua jenis V Belt sebelumnya. Jika anda memperhatikan Rib Ace secara teliti mungkin anda akan mengira bahwa jenis V Belt yang satu ini dibuat menggunakan komponen-komponen REP kecil yang disatukan.

Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh Rib Ace adalah suara yang dihasilkan sangat halus bahkan bisa tidak terdengar. Namun sayangnya harga dari jenis V Belt terakhir ini jauh lebih mahal dibandingkan kedua jenis V Belt sebelumnya.

Demikian penjelasan singkat mengenai V Belt pada Forklift. Silahkan pilih sendiri mana jenis V Belt yang paling cocok untuk Forklift kesayangan anda.

Table of Contents

author

Menyediakan spare part forklift komatsu,toyota,caterpillar, mitsubishi,tcm dan nissan baik untuk yang genuine maupun yang japan dengan harga yang kompetitif

Leave a reply "V-Belt Forklift (Fan Belt Forklift)"